(Video) BSI Dukung Pelunasan Haji 2025 dengan Layanan Digital dan Jaringan Luas

Jakarta, 21 Februari 2025 – PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) memastikan kesiapan layanan digital dan jaringan luasnya untuk mendukung kelancaran pelunasan biaya penyelenggaraan ibadah haji (BPIH) 2025. Dengan lebih dari 113 ribu agen BSI, kantor cabang, serta layanan digital seperti BSI Mobile dan Net Banking, calon jemaah dapat melakukan pelunasan dengan mudah dan aman. Direktur Sales & Distribution BSI, Anton Sukarna mengatakan BSI telah menyiapkan layanan untuk memfasilitasi pelunasan haji para jamaah. Mulai dari kantor cabang, BSI Net maupun agen laku pandai BSI Agen dan BSI Mobile.  Tahun ini, BSI melayani pelunasan haji bagi 185 ribu calon jemaah, dengan jumlah nasabah tabungan haji yang berhak melunasi tahap pertama mencapai 164.905 orang. Pemerintah menetapkan jadwal pelunasan dalam dua tahap, yakni 14 Februari – 14 Maret dan 24 Maret – 17 April 2025. Melalui infrastruktur yang telah disiapkan, BSI berkomitmen memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam memenuhi kewajiban haji mereka. (Redaksi)

Related Posts

Perkuat Penetrasi, BYOND by BSI Meriahkan Fans Night Liga Inggris

Jakarta, 28 April 2025 – PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BSI) terus memperkuat penetrasi layanan dari superapps BYOND, salah satunya meningkatkan awareness dan literasi kepada komunitas supporter tim sepak bola…

(VIDEO) Petani Manfaatkan Aset KAI untuk Perkebunan di Jalur Non-Aktif

Jakarta, 26 April 2025 – Sejumlah petani tampak sibuk mengolah lahan di jalur non-aktif milik PT Kereta Api Indonesia (Persero), sebagai bagian dari program pemanfaatan aset untuk mendukung ketahanan pangan…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *