Penjualan Tiket KA Tembus 2,3 Juta, KAI Antisipasi Lonjakan

Jakarta, 19 Maret 2025 – Menjelang musim mudik Lebaran 1446 H/2025, PT Kereta Api Indonesia (Persero) melaporkan penjualan tiket yang mencapai 2.239.357 hingga pukul 07.00 WIB pada 19 Maret 2025. Dari total tersebut, 2.167.588 tiket merupakan KA Jarak Jauh (62,94% kapasitas) dan 71.769 tiket KA Lokal (6,25% kapasitas). Angka ini menjadi bukti bahwa kereta api tetap menjadi moda transportasi yang sangat diminati masyarakat untuk perjalanan mudik.

Vice President Public Relations KAI, Anne Purba, menyoroti lonjakan okupansi pada sejumlah keberangkatan dari Stasiun Gambir dan Pasarsenen. Beberapa keberangkatan bahkan mencatatkan okupansi di atas 100%, yang banyak disebabkan oleh penumpang dinamis. “KAI melihat adanya lonjakan permintaan pada beberapa tanggal keberangkatan favorit, terutama dari Stasiun Gambir dan Pasarsenen, yang bahkan sudah melampaui okupansi 100%. Hal ini menunjukkan tingginya minat masyarakat untuk menggunakan transportasi kereta api sebagai moda utama perjalanan mudik Lebaran,” tutur Anne.

Untuk memastikan perjalanan yang nyaman bagi masyarakat, KAI telah mempersiapkan total kapasitas 4.591.510 tempat duduk, yang dialokasikan untuk KA Jarak Jauh sebanyak 3.443.832 kursi dan KA Lokal sebanyak 1.147.678 kursi. KAI juga mengoperasikan 49 KA Ekonomi Komersial dengan 127 perjalanan per hari serta 13 KA Ekonomi PSO dengan 34 perjalanan per hari, memberikan lebih banyak opsi perjalanan yang ekonomis.

Anne menambahkan bahwa masyarakat dapat memanfaatkan aplikasi Access by KAI atau situs resmi KAI untuk memantau ketersediaan tiket dan merencanakan perjalanan dengan lebih matang. “Kami berkomitmen untuk memberikan layanan transportasi yang aman, nyaman, dan efisien bagi seluruh pelanggan kami,” tutup Anne.

(Redaksi)

 

Related Posts

KA Pangandaran dan Papandayan Torehkan Kinerja Positif, KAI Dukung Perluasan Konektivitas di Jawa Barat

Jakarta, 28 April 2025 – PT Kereta Api Indonesia (Persero) mencatatkan kinerja positif sepanjang 2024 hingga awal 2025 melalui pengoperasian KA Pangandaran dan KA Papandayan. Dua layanan andalan di koridor…

KAI Perkuat Komitmen Keselamatan melalui Sertifikasi Petugas Operasional

Jakarta, 27 April 2025 – PT Kereta Api Indonesia (Persero) menegaskan komitmennya terhadap keselamatan perjalanan kereta api melalui sertifikasi bagi seluruh petugas operasional. Sertifikasi ini menunjukkan bahwa para petugas KAI…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *