(VIDEO) Kereta Panoramic KAI, Pilihan Gen Z untuk Traveling Estetik dan Berkesan

Jakarta, 28 April 2025 – Kereta Panoramic KAI menjadi daya tarik baru bagi Gen Z dan milenial yang ingin traveling dengan gaya kekinian. Interior mewah, kursi nyaman yang menghadap jendela, serta atap kaca otomatis menciptakan pengalaman visual luar biasa sepanjang perjalanan. Selama perjalanan, penumpang disuguhi hiburan musik, kompetisi video, dan sajian kuliner khas, membuat setiap momen layak diabadikan.

“Tren perjalanan saat ini telah bergeser menjadi perjalanan yang bersifat pengalaman dan sarat cerita. Dengan menghadirkan Kereta Panoramic, KAI ingin menciptakan pengalaman perjalanan yang nyaman, mengesankan, serta layak untuk dibagikan dan dikenang,” tutur Krisna Arianto. Suasana akrab dan penuh inspirasi di dalam gerbong semakin memperkuat citra KAI sebagai transportasi publik yang modern dan relevan untuk generasi muda.
(Redaksi)

 

Related Posts

KAI Perkuat Strategi Bisnis 2025–2029 untuk Menjadi Perusahaan Transportasi Berkelas Dunia

Jakarta, 29 April 2025 – PT Kereta Api Indonesia (Persero) resmi menetapkan arah bisnis jangka panjang hingga 2029 dengan memperkuat empat pilar utama: operasi, pelanggan, keberlanjutan (ESG: Environmental, Social, and…

KAI Dukung UMKM Naik Kelas, Hadirkan Produk Lokal di Fashion World Tokyo 2025

Jakarta, 29 April 2025 – PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Indonesia. Salah satu langkah strategis yang dilakukan adalah…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *