Transformasi Keuangan Syariah, BSI Dorong Indonesia Jadi Pemimpin Ekonomi Halal Dunia

Jakarta, 23 April 2025 – PT. Bank Syariah Indonesia Tbk. (BSI) kembali menggelar ajang bergengsi BSI Global Islamic Finance Summit (GIFS) 2025, yang akan berlangsung pada 29 April mendatang. Tema yang diangkat dalam acara tahun ini adalah “Transformative Islamic Finance as Catalyst for Growth”, yang menunjukkan komitmen BSI dalam mendorong inovasi dan transformasi sektor keuangan syariah untuk mendukung pertumbuhan ekonomi nasional.

Dalam kesempatan ini, Chief Economist BSI Banjaran Surya Indrastomo menyampaikan harapannya agar GIFS 2025 menjadi platform yang menyuarakan pentingnya pengembangan sektor ekonomi syariah. Ia menegaskan, Indonesia memiliki ambisi untuk menduduki peringkat pertama dalam Global Islamic Economy Index (GIEI), suatu langkah yang sangat memungkinkan mengingat potensi negara dengan jumlah penduduk Muslim terbesar di dunia.

“Penyelenggaraan literasi baik berskala nasional maupun global, menjadi salah satu faktor yang dilihat dalam menilai pengembangan ekonomi syariah di Indonesia. Dengan demikian, penyelenggaraan BSI GIFS yang tahun 2025 ini mengangkat tema utama “Transformative Islamic Finance as Catalyst for Growth” menjadi sangat krusial, khususnya untuk mendorong posisi Indonesia lebih tinggi lagi di GIEI,” kata Banjaran.

Selain itu, Banjaran juga mengungkapkan, tujuan utama GIFS 2025 adalah menunjukkan kepada publik dan para stakeholder bahwa ekonomi dan keuangan syariah tidak hanya relevan, tetapi juga menjadi salah satu pilar penting dalam pembangunan ekonomi global.

“BSI GIFS 2025 diharapkan tidak hanya menjadi agenda diskusi dan literasi, namun dapat menginisiasi dan menegaskan gerakan bersama para pemangku kepentingan di sektor ekonomi dan keuangan syariah. Agar mampu untuk bersama-sama mendorong ekonomi dan keuangan syariah untuk merealisasikan Asta Cita demi Indonesia yang adil dan Makmur di masa depan,” kata Banjaran.

Dalam acara ini, BSI juga akan meluncurkan beberapa inovasi produk, di antaranya BEWIZE by BSI dan BSI Muslim Consumption Index (MCI). Menurut Fajar Ari Setiawan, Transaction Banking Group Head BSI, BEWIZE merupakan solusi transaksi keuangan yang terintegrasi untuk nasabah perusahaan dengan konsep single sign-on untuk memudahkan akses layanan Cash Management, Trade Finance, dan lain-lain.

“BEWIZE by BSI pun telah dilengkapi dengan Newest Global Sharia Banking Technology. Teknologi tersebut di antaranya Open Banking, technology stack dan security technology terkini, sehingga keamanan transaksi nasabah terjaga dengan baik,” kata Fajar.

Sementara itu, BSI MCI adalah indeks yang dirancang untuk memantau tren konsumsi masyarakat Muslim Indonesia, yang diharapkan dapat memperkuat posisi BSI sebagai pemimpin pemikiran di bidang ekonomi syariah global.

“Peluncuran BSI MCI dalam event ini bertujuan agar produk ini dapat langsung menarik perhatian dan mendapatkan kredibilitas baik nasional maupun global. Sekaligus memperkuat posisi BSI sebagai pemimpin pemikiran (thought leader) di bidang ekonomi syariah global,” tambahnya.

Para pembicara terkemuka seperti Bob T. Ananta, CEO BPI Danantara, dan Menteri BUMN Erick Thohir, serta para ahli global lainnya akan turut memeriahkan acara ini, memberikan wawasan lebih dalam tentang perkembangan sektor ekonomi syariah. (Redaksi)

 

Related Posts

BSI GIFS 2025: Menggerakkan Ekonomi Syariah Menuju Masa Depan Indonesia Emas 2045

Jakarta, 23 April 2025 – Dalam rangka mendorong transformasi dan inovasi di sektor keuangan syariah, PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BSI) akan menyelenggarakan BSI Global Islamic Finance Summit (GIFS) 2025…

BSI GIFS 2025: Arah Baru Keuangan Syariah untuk Peningkatan Ekonomi Nasional dan Global

Jakarta, 23 April 2025 – PT. Bank Syariah Indonesia Tbk. (BSI) semakin menunjukkan komitmennya dalam mendorong transformasi sektor keuangan syariah melalui penyelenggaraan BSI Global Islamic Finance Summit (GIFS) 2025. Acara…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *