Tingkatkan Keandalan Jalur, KAI Intensifkan Perbaikan di Daop 2 dan 4

Jakarta, 28 Maret 2025 – PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus memperkuat upayanya dalam memperbaiki jalur kereta api yang terdampak bencana di wilayah Daop 2 Bandung dan Daop 4 Semarang. Langkah ini diambil untuk meningkatkan keandalan infrastruktur sekaligus menjamin keselamatan dan kenyamanan perjalanan kereta api.

Banjir yang melanda jalur Km 50+3 di antara Stasiun Plabuan dan Krengseng (Daop 4 Semarang), serta longsor di Km 283+¾ antara Stasiun Ciamis dan Manonjaya (Daop 2 Bandung), menjadi perhatian serius KAI. Ratusan petugas dikerahkan, dibantu material dan alat berat dari Posko Prasarana AMUS, guna mempercepat perbaikan.

Salah satu jalur di Daop 4 sudah dapat dilewati sejak pukul 19.25 WIB, meski dengan kecepatan terbatas 5 km/jam. Sementara di Daop 2 Bandung, proses perbaikan masih terus berjalan agar jalur segera kembali normal.

Anne Purba, Vice President Public Relations KAI, menjelaskan bahwa KAI telah menyiapkan berbagai penyesuaian operasional demi kenyamanan pelanggan. “Kami mengatur ulang perjalanan dengan moda bus di sejumlah stasiun, serta memberlakukan pola memutar untuk KA Turangga dan Malabar agar perjalanan tetap bisa berlangsung,” terangnya.

KAI juga memberi fleksibilitas kepada pelanggan untuk melakukan pembatalan tiket dengan pengembalian penuh hingga tujuh hari setelah tanggal keberangkatan, baik di loket maupun melalui aplikasi Access by KAI.

“Kami menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi. Namun kami pastikan seluruh proses perbaikan dilakukan secara intensif untuk mengembalikan keandalan jalur dan menjaga keselamatan penumpang,” tutup Anne. (Redaksi)

 

Related Posts

KA Pangandaran dan Papandayan Torehkan Kinerja Positif, KAI Dukung Perluasan Konektivitas di Jawa Barat

Jakarta, 28 April 2025 – PT Kereta Api Indonesia (Persero) mencatatkan kinerja positif sepanjang 2024 hingga awal 2025 melalui pengoperasian KA Pangandaran dan KA Papandayan. Dua layanan andalan di koridor…

KAI Perkuat Komitmen Keselamatan melalui Sertifikasi Petugas Operasional

Jakarta, 27 April 2025 – PT Kereta Api Indonesia (Persero) menegaskan komitmennya terhadap keselamatan perjalanan kereta api melalui sertifikasi bagi seluruh petugas operasional. Sertifikasi ini menunjukkan bahwa para petugas KAI…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *