BSI Dukung Manasik Haji Nasional dengan Penyerahan Kartu Debit Mabrur kepada Calon Jamaah

Jakarta, 19 April 2025 – Keterlibatan PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) dalam mendukung pelaksanaan Manasik Haji Nasional Serentak 2025 tampak nyata melalui penyerahan Kartu BSI Debit Mabrur kepada calon jamaah. Dalam kegiatan yang dilaksanakan serentak di lebih dari 500 titik di seluruh Indonesia ini, tercatat 185 ribu jamaah mengikuti bimbingan manasik, mencetak rekor MURI sebagai pelaksanaan manasik haji serentak terbesar sepanjang sejarah.

Kartu BSI Debit Mabrur diberikan kepada nasabah yang telah memiliki nomor porsi haji atau mendaftar umrah. Fungsinya tidak hanya untuk transaksi saat berhaji di Arab Saudi, tapi juga bermanfaat selama masa tunggu dan setelah kepulangan ke Indonesia. Kartu ini dilengkapi berbagai keuntungan seperti cashback transaksi, bebas biaya tarik tunai, serta kurs kompetitif.

Plt. Direktur Utama BSI, Bob T Ananta menyampaikan bahwa kegiatan manasik ini sangat penting untuk mendalami makna ibadah haji secara menyeluruh. “Kami berharap lewat Manasik Haji serentak ini dapat memberikan pemahaman atas pentingnya menjaga makna kemabruran Haji, sehingga dapat berpengaruh positif bagi kehidupan dan aktivitas sehari-hari bagi calon jamaah haji nantinya,” ucap Bob.

BSI, sebagai salah satu bank penerima setoran BPIH, memiliki 164.905 nasabah yang akan berangkat haji tahun ini. Pelunasan biaya haji telah rampung 100 persen sebelum batas akhir pada 25 April 2025. Keberangkatan jamaah dijadwalkan mulai 2 Mei hingga 31 Mei 2025.

Selain kartu debit, BSI juga memberikan layanan pendukung seperti penukaran uang riyal dan fasilitas Tabungan Haji Indonesia dengan kemudahan pendaftaran secara digital, sebagai wujud layanan menyeluruh bagi perjalanan ibadah umat. (Redaksi)

 

Related Posts

BSI GIFS 2025: Menghadirkan Inovasi untuk Memperkuat Ekosistem Keuangan Syariah Global

Jakarta, 23 April 2025 – PT. Bank Syariah Indonesia Tbk. (BSI) berkomitmen untuk mempercepat transformasi dan inovasi di sektor keuangan syariah guna mendukung pertumbuhan ekonomi global melalui BSI Global Islamic…

Transformasi Keuangan Syariah dalam BSI GIFS 2025: Meningkatkan Ekosistem Ekonomi Halal Global

Jakarta, 23 April 2025 – PT. Bank Syariah Indonesia Tbk. (BSI) terus berkomitmen mendorong inovasi dan transformasi sektor keuangan syariah sebagai katalis pertumbuhan ekonomi. Hal ini akan disampaikan dalam ajang…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *