(VIDEO) Kereta PSO Ramai Penumpang, DJKA Pastikan Layanan Optimal di Libur Paskah

Jakarta, 19 April 2025 – Keramaian penumpang di kereta PSO selama libur Paskah menjadi bukti tingginya minat masyarakat terhadap transportasi bersubsidi yang dihadirkan DJKA dan KAI. Berbagai kereta seperti KA Kahuripan, KA Bengawan, hingga KA Cikuray tetap beroperasi penuh, menawarkan perjalanan aman dan nyaman dengan harga terjangkau. “Subsidi dari pemerintah melalui program PSO tidak hanya menjaga tarif tetap terjangkau, tetapi juga mendorong lebih banyak masyarakat untuk beralih ke moda transportasi yang aman, nyaman, efisien, dan ramah lingkungan,” ujar Anne Purba. Kehadiran KA PSO di masa libur panjang ini benar-benar membantu mobilitas rakyat dari berbagai daerah, sekaligus memperkuat peran DJKA dan KAI dalam menyediakan transportasi publik yang inklusif dan merata.
(Redaksi)

Related Posts

Kartini Masa Kini di Balik Kokohnya Infrastruktur Kereta

Jakarta, 25 April 2025 – Dalam rangka memperingati Hari Kartini yang jatuh pada 21 April lalu, KAI Properti menyoroti peran perempuan sebagai sosok yang memegang peranan penting dalam pembangunan dan…

KAI Dukung Asta Cita Pemerintah Melalui Pemanfaatan Aset untuk Ketahanan Pangan Nasional

Jakarta, 26 April 2025 – PT Kereta Api Indonesia (Persero) (KAI) menunjukkan komitmennya dalam mendukung program ketahanan pangan nasional yang merupakan bagian dari delapan cita-cita (Asta Cita) pemerintah. Langkah konkret…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *