29 Maret Diprediksi Daop 4 Semarang Alami Lonjakan Penumpang Tertinggi

Jakarta, 20 Maret 2025 – PT Kereta Api Indonesia Daop 4 Semarang memperkirakan 29 Maret 2025 sebagai hari dengan lonjakan penumpang tertinggi selama masa mudik Lebaran tahun ini. Berdasarkan data, sebanyak 19.277 penumpang diprediksi akan tiba di wilayah Daop 4 pada hari tersebut. “Selama masa angkutan Lebaran 2025, KAI Daop 4 Semarang menyiapkan sebanyak 535.282 tiket atau rata-rata 24.331 tiket per hari,” ungkap Franoto Wibowo, Manager Humas KAI Daop 4 Semarang.

Periode angkutan Lebaran berlangsung dari 21 Maret hingga 11 April 2025. Franoto menyampaikan bahwa tren pemesanan tiket sudah mulai meningkat, dan masyarakat diimbau untuk segera memesan tiket melalui aplikasi Access by KAI, website kai.id, maupun mitra resmi lainnya. “Tiket masih tersedia dalam jumlah yang cukup banyak, namun kami sarankan untuk segera melakukan pemesanan sebelum kehabisan,” ujar Franoto.

Selain 29 Maret, hari-hari lain yang diprediksi ramai adalah 30 Maret (H-1) dengan 17.914 penumpang dan 28 Maret (H-3) dengan 17.480 penumpang. Untuk arus balik, puncak tertinggi diperkirakan terjadi pada 6 April 2025 (H+5) dengan 14.950 penumpang, diikuti 5 April (H+4) sebanyak 14.803 penumpang, dan 4 April (H+3) sebanyak 14.308 penumpang. “Pemesanan tiket tertinggi memang terjadi pada masa arus balik Lebaran,” tambah Franoto.

KAI Daop 4 Semarang mengajak masyarakat untuk merencanakan perjalanan dengan baik dan segera mengamankan tiket sesuai kebutuhan. “Kami berkomitmen memberikan layanan terbaik selama masa mudik Lebaran, dan berharap masyarakat dapat menikmati perjalanan yang aman, nyaman, dan lancar bersama KAI,” tutup Franoto.
(Redaksi)

 

Related Posts

KAI Bagikan 34 Ribu Paket Takjil Gratis di 21 Stasiun selama Ramadan

Jakarta, 28 Maret 2025 – PT Kereta Api Indonesia (KAI) menggelar program pembagian takjil gratis untuk pelanggan kereta api jarak jauh selama 10 hari dari 21 hingga 30 Maret 2025.…

KAI Bandara Perkenalkan Budaya Jogja di Dalam Kereta Lewat Pertunjukan Tari Beksan Wanara

Yogyakarta, 28 April 2025 — Dalam upaya memperkaya pengalaman perjalanan para penumpangnya, KAI Bandara menghadirkan pertunjukan seni budaya khas Yogyakarta di dalam kereta. Pada 24/04, penumpang KA Bandara YIA (Yogyakarta…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *